gejala-penyakit-jantung

Tuesday 27 May 2014

// // Leave a Comment

Seperti apa gejala penyakit jantung bawaan?

gejala penyakit jantung
gejala penyakit jantung
Penyakit jantung bawaan ternyata masih saja menjadi bayang-bayang gelap putra dan putri Anda. Tentunya penyakit ini merupakan hal yang sangat tidak Anda inginkan. Selain tidak bisa dihindari, penyakit yang sangat beresiko pada anak-anak ini jelas akan menghambat pertumbuhan dan perkembangannya kelak.

Untuk mengetahui apakah putra-putri Anda mengidap penyakit yang sama, Anda bisa mengenali beberapa tanda dan gejala penyakit jantung bawaan yang mungkin bisa muncul pada anak saat usianya berapapun. Sebagai bentuk langkah awal dan mengingat pentingnya deteksi dini, Anda perlu mengkonsultasikan kesehatan anak Anda secara rutin meskipun buah hati sedang tidak sakit.

Anda tentu perlu waspada jika memang terdapat riwayat penyakit keluarga yaitu penyakit jantung. Jika memang telah ada riwayat sebelumnya, ada baiknya jika Anda memeriksakan sang buah hati secara intensif secara teratur. Hal ini sebagai bentuk antisipasi dan langkah aman untuk mengenali secara dini. Karena keluarga dengan riwayat akan jauh lebih beresiko menunjukkan tanda dan gejala penyakit jantung bawaan lebih besar dibandingkan tanpa riwayat. Hal ini jelas perlu Anda sadari dan ditunjukkan dengan sikap nyata untuk lebih memperhatikan kualitas kesehatan putra dan putri Anda.


Penyakit jantung bukanlah suatu penyakit yang bisa diremehkan. Terutama jika telah terdiagnosa dari tanda dan gejala penyakit jantung bawaan yang mungkin dialami oleh anak Anda. Seorang anak cenderung akan diam ketika penyakit ini menyerang. Sehingga penanganan cepat dan pertolongan pertama gagal dilakukan. Mengingat penyakit jantung bisa menyerang kapan saja, dengan kondisi yang aktif, akan sangat sulit memantau si anak. Terutama jika penyakit ini menyerang sang buah hati ketika bayi. Saat berumur bayi, tanda-tandanya akan semakin awam dan sulit dibedakan dengan penyakit yang lainnya. Namun jika Anda menemukan keadaan tubuh membiru, biasanya pada ujung kuku tangan dan kaki, lidah, dan bibir maka segera lakukan pemeriksaan lebih lanjut pada dokter.

Penyakit jantung yang menyerang anak-anak bisa menjadi penyebab anak sulit berkembang. Karena jika Anda mengidap penyakit ini, maka ruang geraknya menjadi sangat terbatas. Belum lagi anak akan sangat mudah tertular penyakit-penyakit yang berakibat susah bertambahnya berat badan anak. Tanda dan gejala penyakit jantung, penyakit jantung bawaan umumnya sama meskipun terdapat lebih dari satu jenis yang tergolong penyakit ini. Secara mudah penyakit jantung pada anak akan diklasifikasikan sebagai kelainan organ jantung.

Dari beberapa sumber penelitian menyatakan bahwa sekitar 8-10 dari 1000 kelahiran hidup bayi menunjukkan tanda dan gejala penyakit jantung  bawaan ini. Untuk menghindari terjangkitnya penyakit ini dapat dilakukan dari sejak dalam kandungan. Para ibu yang sedang hamil dianjurkan mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi dan menghindari makanan berpengawet seperti makanan instan dan cepat saji. Ibu hamil juga dilarang untuk merokok, minum-minuman beralkohol maupun tinggal disekitar lingkungan perokok. Ibu hamil harus selalu memeriksakan kandungannya secara rutin sebagai langkah kontrol kesehatan janin dan deteksi dini keabnormalan. Ibu hamil juga harus menjaga kondisi kesehatan yang lebih intensif terutama pada bulan-bulan awal kehamilan.

Kesimpulannya: Tanda dan gejala penyakit jantung bawaan ini bisa diakibatkan oleh kesalahan pada saat dalam kandungan, karena itu perlu dilakukan antisipasi dengan pemeriksaan kehamilan rutin.

0 comments:

Post a Comment